Banda Aceh – Menindaklanjuti aspirasi masyarakat, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh, Farid Nyak Umar, meminta dinas terkait untuk membenahi jaringan instalasi air bersih di kawasan permukiman warga kota.
Hal tersebut disampaikan Farid Nyak Umar saat meninjau kawasan perumahan warga di Lorong C Gampong Beurawe, Kecamatan Kuta Alam, Banda Aceh, Senin, 15/05/2023.
Pada kesempatan itu Farid ikut mengajak serta tim petugas dari Perumdam Tirta Daroy dan Kadis Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Banda Aceh untuk melihat langsung kawasan perumahan warga yang belum memiliki jaringan PDAM.
Farid Nyak Umar menyampaikan bahwa selama ini ada pembagian tugas dari kedua intansi tersebut terkait penanganan jaringan air bersih. Tanggung jawab pemasangan jaringan instalasi mulai jaringan primer, sekunder, hingga tersier berada di bawah Dinas PUPR, sedangkan sambungan ke rumah-rumah warga (house connection) dilakukan oleh Perumdam Tirta Daroy.
“Jadi kolaborasi antara Dinas PUPR dengan Perumdam Tirta Daroy ini sangat kita harapkan, sehingga kendala yang dihadapi masyarakat khususnya terkait jaringan pemipaan bisa diselesaikan,” kata Farid Nyak Umar.
Farid juga mengapresiasi respons cepat (quick response) dari Dinas PUPR dan Perumdam Tirta Daroy dalam menindaklanjuti aspirasi masyarakat terhadap penyediaan jaringan (instalasi) dan ketersediaan air bersih.
“Karena di sini belum terkoneksi jaringan pemipaannya, kita berharap pemko bisa men-support pemasangan pipa HDPE dan sambungan langsung ke rumah warga,” ujar Farid.
Sementara Kadis PUPR Banda Aceh, M. Yasir, yang didampingi Budi Kurnia mengatakan bahwa pemasangan jaringan instalasi air bersih bagi rumah-rumah warga merupakan salah satu program prioritas dari dinasnya.
“Karena keterbatasan atau tidak tersedianya air bersih ini menjadi rawan bagi kehidupan warga, jadi akan kami tindaklanjuti keluhan masyarakat ini, sebab air bersih merupakan kebutuhan vital dan terkait dengan hajat hidup orang banyak,” ujarnya.
Hal serupa juga disampaikan Direktur Teknik Perumdam Tirta Daroy, Irwandi, pihaknya akan segera menindaklanjuti arahan Ketua DPRK jika sudah terbagun insfrastruktur jaringan air oleh PUPR Banda Aceh.
“Kami dari Perumdam Tirta Daroy siap menindaklanjuti dan mendistribusikan air kepada rumah warga jika instalasi pemipaannya sudah terkoneksi,” kata Irwandi didampingi Azhari dan tim dari Perumdam milik Pemko Banda Aceh itu.[]